Sebagai bagian dari BUMN - Badan Usaha Milik Negara yang terbesar di Indonesia, sudah dipastikan jaringan nasabah dan lokasinya berada di mana-mana. Hal ini membuat para nasabah perlu tahu keberadaan Kantor Bank Mandiri terdekat-nya. Dengan artikel di bawah ini, Anda akan terbantu menemukannya.
Tentang Bank Mandiri
Sejak tahun 1998, Bank Mandiri hadir sebagai bank milik pemerintah terbesar kedua yang ada di Indonesia. Bank menjadi bagian dari Badan usaha milik Negara Indonesia yang memberikan berbagai jenis pelayanan jasa keuangan.
Bahkan, bank yang memiliki kantor pusat di Jakarta ini menjadi bank terbesar dalam jumlah aset, pinjaman hingga simpanan, tercatat periode 2019, Bank Mandiri telah memiliki aset sebesar 1.318 triliun.
Selayaknya Bank pada umumnya, PT Bank Mandiri Tbk memiliki layanan perbankan, jasa keuangan (seperti transaksi transfer, tagihan dll), produk asuransi dan sebagainya.
Per 2023, Mandiri telah melewati perjalanan 25 tahun umur yang sudah dewasa ini telah menjadi sanksi kesuksesan Bank Mandiri. Bahkan dalam ajang Asiamoney Best Bank Award 2022, Bank Mandiri telah memboyong 3 penghargaan sekaligus, tentunya ini menjadi suatu kebanggaan.
Sebagai nasabah dari Bank Mandiri, penting sekali untuk mengetahui lokasi kantor bank terdekat dari lokasi keberadaan Anda sendiri. Maka dari itu, 2 cara di bawah ini bisa membantu Anda untuk menemukannya.
Baca juga: Jam Operasional Bank BRI
Cara Temukan Lokasi Kantor Bank Mandiri Terdekat dari Lokasi Saya Sekarang
Untuk menemukan lokasi kantor Bank Mandiri yang dekat di kawasan Anda, setidaknya dua cara di bawah ini dapat membantunya. Langsung saja simak penjelasannya di sini:
1. Kunjungi Situs/Website Resmi Mandiri
Setiap perusahaan besar dan ternama sudah pasti memiliki website resminya. Yang mana website ini digunakan untuk memberikan informasi lengkap mengenai kontak, lokasi, kegiatan hingga produk perusahaan itu sendiri, begitupun dengan Bank Mandiri. Jadi, jika Anda bingung menemukan lokasi Bank Mandiri, silahkan kunjungi situs resminya.
Adapun langkah-langkah yang dapat Anda ikuti untuk menemukan lokasi kantor Bank Mandiri terdekat dengan website Mandiri ialah sebagai berikut:
- Hidupkan data internet atau sambungkan wifi dahulu di perangkat Anda baik itu smartphone maupun PC/Laptop.
- Selanjutnya buka browser baik itu Chrome ataupun prambanan lainnya.
- Kunjungi situs resmi Mandiri dengan mencarinya di mesin pencarian atau dengan mengklik alamat link https://bankmandiri.co.id/. Dengan begitu, Anda akan alihkan ke Home Page Mandiri.
- Temukan ikon lokasi yang ada di bagian atas sebelah kiri, ikon maps ini berdampingan dengan ikon kalkulator. Klik ikon lokasi.
- Di sini akan muncul sejumlah opsi mulai dari ATM, kantor cabang, Mandiri Unit Mikro, hingga Weekend Banking. silahkan pilih opsi jenis lokasi mana yang ingin Anda kunjungi.
- Misalnya saja Anda pilih opsi Kantor Cabang, lalu Anda akan dialihkan ke halaman baru. Silahkan scroll ke bawah hingga menemukan opsi daftar cabang operasional, lalu klik opsi baik itu cabang Jabodetabek atau non-jabodetabek untuk melihatnya.
- Di sini Anda akan masuk ke file document yang berisikan sederet informasi alamat kantor cabang yang ada di kawasan yang dipilih tersebut. Silahkan simak dokumen tersebut untuk menemukan lokasi yang Anda cari.
Cara ini mungkin sedikit repot bagi sebagian orang, sebab Anda harus membacanya secara teliti untuk menemukan alamat yang dicari.
2. Menggunakan Google Maps
Cara lain yang dapat Anda lakukan adalah dengan menggunakan Google Maps, cara ini lebih praktis dan mudah untuk dilakukan. Anda dapat menemukan kantor bank mandiri terdekat dari lokasi saya secara akurat tentunya.
Mengingat Google Maps adalah aplikasi bawaan dari Google yang dapat Anda temukan di hampir semua perangkat Smartphone, jadi Anda bisa menggunakannya langsung.
Adapun langkah-langkah yang bisa Anda ikuti diantaranya adalah sebagai berikut:
- Pertama pastikan dahulu data dan fitur bernama GPS aktif di perangkat smartphone Anda.
- Jika sudah silahkan buka aplikasi Google Maps, umumnya dapat Anda temukan pada template yang menyatu bersama kumpulan aplikasi Google lainnya.
- Jalankan aplikasi Google Maps, setelah berada di halaman awal klik kolom pencarian.
- Di kolom pencarian ini silahkan ketikkan “lokasi bank Mandiri terdekat” atau jika Anda malas mengetikan klik ikon mikrofon untuk melakukan pencarian suara.
- Maka secara otomatis, dengan waktu beberapa detik saja Google Maps akan menampilkan sederet pilihan lokasi Bank Mandiri terdekat
- Silahkan pilih lokasi mana yang memang dekat tempatnya dari lokasi Anda.
Cara satu ini memang lebih praktis untuk Anda lakukan dibandingkan cara sebelumnya, apalagi Google Maps dapat memberikan informasi yang cepat, akurat dan lengkap tentunya. Fitur rute hingga panduan dalam Google Maps dapat membantu Anda untuk mengunjungi lokasi tersebut dengan tepat tanpa tersesat.
Baca juga: Jam Operasional Bank BCA
Daftar Alamat Kantor Bank Mandiri Terdekat (DKI Jakarta-Bogor)
Ada sejumlah alamat kantor Bank Mandiri yang bisa Anda datangi di kawasan Jakarta-Bogor di mana antaranya sebagai berikut:
Bank Mandiri Jakarta Gedung Jaya
Lokasi pertama berada di gedung Jaya Jakarta Pusat tepatnya di kawasan Jalan M.H Thamrin No. 12 Rt.2/Rw.1 Kabupaten Sirih, Kecamatan Menteng. Di bangunan ini dapat Anda temukan kantor Bank Mandiri yang siap melayani para nasabahnya.
Lokasi satu ini merupakan kantor cabang utama yang memiliki tempat strategis.
Bank Mandiri
Jika Anda mencari kantor bank mandiri terdekat yang buka hari sabtu di kawasan bogor, Anda bisa mendatangi kantor yang ada di jalur puncak, tepatnya di jalan Raya Puncak-Cianjur No.566 Citeko, kecamatan Cisarua, Bogor.
Lokasi satu terpisah tidak berada di dalam gedung seperti lokasi sebelumnya, sehingga Anda bisa menemukannya dengan mudah di pinggir jalan.
Bank Mandiri Depok
Beralih ke kawasan Depok tepatnya jalan Raya Jakarta—Bogor, kawasan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Anda bisa menjumpai lokasi satu ini. Tentunya masih banyak lagi lokasi Bank Mandiri yang dapat Anda jumpai di kawasan Jakarta - Bogor.
Selain ketiga lokasi tersebut, tentunya Anda masih bisa menemukan alamat kantor Bank Mandiri lain yang dekat dari Anda.
Baca juga: ATM BSI Terdekat dari Lokasi Saya Sekarang
Apa Saja yang Dapat Dilakukan di Kantor Bank Mandiri?
Seperti kantor Bank pada umumnya, di kantor Bank Mandiri pun Anda bisa melakukan segala aktivitas perbankan dan keuangan yang mana antaranya sebagai berikut:
- Membuka rekening tabungan bagi Anda yang ingin menabung.
- Melakukan transfer atau setoran uang ke rekening tujuan.
- Melakukan pembayaran tagihan atau sejenisnya.
- Menyelesaikan keluhan yang berhubungan seperti kartu ATM atau buku rekening yang hilang.
- Membeli produk asuransi dan membayar premi.
- Membuka deposito atau menanam investasi
- Dan lain sebagainya.
Jadi, jika Anda mengalami permasalahan di atas, Anda dapat mengunjungi kantor Bank Mandiri.
Tentunya dengan cara menemukan lokasi kantor Bank Mandiri terdekat dari tempat Anda di atas, dapat membantu Anda untuk mendatangi kantor bank tersebut dengan tepat dan mudah, tanpa merasa bingung di mana lokasi yang harus Anda kunjungi.
Komentar
Posting Komentar